HEADER_DPR

[HASIL] Ekspektasi Masyarakat Indonesia Terhadap DPR RI Periode 2014 – 2019

DPR

 

Hi JAKPATers,

Tanggal 1 Oktober 2014 kemaren merupakan salah satu hari yang penting yang terjadi di Indonesia, selain merupakan hari Peringatan Kesaktian Pancasila pada tanggal yang sama juga para wakil rakyat periode 2014-2019 yang mewakili suara kita di lantik di Gedung DPR RI di Senayan, Jakarta. Melihat tingginya harapan masyarakat terhadap kinerja pemerintah dan legislator pada periode baru ini, JAKPAT kemudian mengadakan survey mengenai ekspektasi masyarakat terhadap kinerja anggota DPR RI yang baru ini.

Survey ini dilakukan kepada 1720 responden di seluruh Indonesia yang merupakan pengguna aplikasi JAKPAT di smartphone mereka. Ada total enam pertanyaan yang ditanyakan kepada responden yang bertujuan mengetahui harapan dan pandangan responde terhadap anggota dewan terpilih di periode 2014 – 2019 ini.

Dari total 1720 responden, 76.92% diantaranya ikut berpartisipasi dalam memberikan suaranya dalam PEMILU legislatif kemarin. Untuk menetuka pilihannya, 60.54% diantara mereka mencari sendiri profil tentang wakil rakyat pilihannya, sementara itu 21.62% lainnya menentukan pilihannya ketika berada di Tempat Pemungutan Suara (TPS). 15.19% responden lainnya memilih pilihannya sesuai dengan apa yang dipilih anggota keluarga lainnya dan sisanya sebesar 1.97% tidak mengenal dan tahu sama sekali siapa saja yang mereka pilih pada PEMILU.

Responde tidak hanya ikut berpartisipasi dalam PEMILU, tapi mereka juga mengikuti perkembangan anggota DPR RI yang mereka pilih, hal ini terlihat dari survey yang dilakukan bahwa sebesar 71.96% dari responden mengikuti berita tentang sidang paripurna yang diadakan pada tanggal 1 Oktober 2014 kemaren. Sebesar 75.95% responden menyatakan bahwa sidang paripurna yang berlangsung di Senayan hingga dini hari itu berjalan buruk, rusuh dan tidak lancar, sementara itu 13.76% lainnya menyatakan bahwa hal seperti itu biasa saja terjadi dalam sidang DPR, sedangkan 5.46 % lainnya menyatakan mereka tidak peduli dengan proses sidang paripurna.

Survey ini juga menanyakan kepada responden keinginan mereka untuk mengikuti PEMILU 2019-2023, hasilnya sebagian besar responden atau 58.82% menyatakan akan ikut berpartisipasi dalam PEMILU selanjutnya, 33.40% lainnya belum menentukan sikap mereka dan hanya 7.77% yang menyatakan tidak mau mengikuti PEMILU periode 2019-2023.

Dari survey ini responden juga menyatakan bagaimana pilihan mereka di PEMILU selanjutnya setelah melihat sidang paripurna DPR RI tanggal 1 Oktober kemaren, hasilnya 40.09% responden menyatakan belum memutuskan pilihannya di periode selanjutnya, 31.82% responden lainnya menyatakan akan mengubah pilihannya pada PEMILU selanjutnya dan sisanya 28.02% responden tetap pada pilihan mereka sekarang.

Nah JAKPATers, anggota dewan adalah perwakilan suara kita sebagai masyarakat Indonesia yang akan berjuang untuk kesejahteraan rakyat Indonesia. Sudah seharusnya kita juga aktif berpartisipasi dalam memantau kinerja mereka, sehingga negara Indonesia ini akan terus tumbuh berkembang dengan baik ke depannya.

 

3 thoughts on “[HASIL] Ekspektasi Masyarakat Indonesia Terhadap DPR RI Periode 2014 – 2019

  1. syarwan

    Itu sebenarnya masih ada beberapa kambing hitam.di dalamnya jdi susah menu taskan masalah ini kita harus lebih buletin

    Reply

Tinggalkan Balasan

Alamat surel Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Anda dapat menggunakan tag dan atribut HTML: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>